Terakhir orang nomor satu di Bumi Batara Guru ini juga menyampaikan bahwa akan ada sanksi bagi ASN yang terbukti menambah libur tanpa keterangan.
“Sanksinya seperti apa kalau terbukti menambah libur? Nanti kita lihat. Tapi saya harap tidak ada yang coba-coba. Tunjukkan etika dan loyalitas kalian,” tegas Bupati Irwan.
“Libur telah usai, saatnya kembali ke jalur pelayanan. Pemerintah butuh pegawai yang disiplin, bukan yang lepas kendali usai liburan,” pungkasnya. (rhj/ikp-humas/kominfo-sp)