Kepala Daerah

Bupati Luwu Timur Raih Penghargaan Bergengsi dari Kementerian Agama RI

×

Bupati Luwu Timur Raih Penghargaan Bergengsi dari Kementerian Agama RI

Sebarkan artikel ini

Jakarta – Bupati Luwu Timur, H. Irwan Bachri Syam, kembali mengukir prestasi di tingkat nasional. Irwan dianugerahi penghargaan bergengsi dari Kementerian Agama RI atas peran, dukungan, dan kontribusinya dalam program penguatan fungsi Penyuluh Agama Islam.

Terobosan yang dilakukan Bupati Irwan dinilai membawa dampak besar dalam meningkatkan kualitas layanan keagamaan sekaligus memperkuat harmoni sosial di tengah masyarakat.

Dalam sambutannya, Menteri Agama RI, Prof. Dr. H. Nasaruddin Umar, MA., memberikan apresiasi tinggi kepada kepala daerah yang dinilai konsisten mendukung peran penyuluh agama.

“Dari sekian banyak Bupati dan Wali Kota, hanya mereka yang terbukti secara formal memberikan perhatian khusus kepada penyuluh agama yang kami berikan penghargaan,” ungkapnya.

“Tentu kita berharap ke depan, seluruh kepala daerah juga melakukan hal yang sama, karena apa yang kita lakukan ini sesungguhnya sangat menyentuh lapisan masyarakat,” jelas Menteri Nasaruddin.

Penghargaan ini menjadi bentuk pengakuan bagi kepala daerah yang menunjukkan kepedulian tinggi terhadap program Kementerian Agama, terutama dalam penguatan moderasi beragama dan peningkatan motivasi penyuluh agama di seluruh pelosok tanah air.

Usai menerima penghargaan, Bupati Irwan menyampaikan rasa syukur dan apresiasinya kepada seluruh pihak yang telah bersinergi.

Menurutnya, penghargaan tersebut bukan semata untuk dirinya, melainkan hasil kerja kolektif pemerintah daerah, penyuluh agama, dan masyarakat Luwu Timur.

“Saya dedikasikan penghargaan ini untuk para penyuluh agama di Luwu Timur yang selama ini telah bekerja dengan penuh keikhlasan. Pemerintah daerah akan terus berkomitmen memberikan dukungan, karena peran penyuluh agama sangat strategis dalam menjaga kerukunan dan harmoni di tengah masyarakat,” ungkap Irwan.

Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Menteri Agama RI dalam acara PENAIS Award Penyuluh Agama Islam Tahun 2025 yang mengusung tema “Bergerak, Berinovasi, dan Berdampak”. Acara bergengsi itu berlangsung megah di Kartika Tower, Jakarta Barat, Senin malam (25/08/2025).

baca juga  Gladi Bersih Hari Jadi Lutim, Bupati Irwan Tekankan Peran Aktif PPPK